Kuda Kristen

11/08/2011 11:28

Seorang Kristen yang saat taat memiliki Kuda yang bisa digunakan hanya apabila menggunakan bahasa-bahasa tentang Kristen

Kalau mau jalan, cukup bilang "Haleluya"

untuk berlari kencang, perintahnya adalah "Puji Tuhan"

untuk berhenti, harus mengucapkan "Dalam Nama Yesus"

Suatu kali seorang Pendeta merasa penasan dan tertarik untuk mencoba menunggangi kuda tersebut

sang pemilik kuda dengan hati bersuka mengajari Pendeta tersebut bagaimana cara menunggangi kudanya.

Awalnya pendeta agak ragu, tetapi saat mengucapkan "Haleluya".. kuda tersebut bergerak maju...

setelah merasa nyaman sang Pendeta mau mencoba kecepatan lari kuda tersebut dengan semangat dia mengatakan "Puji Tuhan.." "Puji Tuhan...."  "Puji Tuhan..."

tanpa di sadari karna sang kuda berlari dengan kencangnya sampai ke tepi jurang

dengan rasa kaget dan takut Pendeta tersebut berterik-terik "Dalam Nama Yesus.." "Dalam nama Yesus..."

akhirnya si kuda ngerem mendadak... tepat pada tepi Jurang.

hufhhh si pendeta bernafas lega.. karena selamat tidak terjun bebas ke dalam jurang

dengan rasa sukacita ia mengucapkan "Haleluya...." "Puji Tuhan" (bisa tebak apa yang terjadi)